Manchester United Bakal Penuhi Keinginan Antoine Griezmann
MANCHESTER - Manchester United (MU) sudah menyusun cara untuk memboyong Antoine Griezmann ke Old Trafford. Setan Merah akan menyodorkan 100 juta pounds pada Atletico Madrid akhir musim nanti.
MU masih ingin terus mendatangkan pemain bintang. Setelah merekrut Zlatan Ibrahimovic, Henrikh Mkhitaryan sampai Paul Pogba yang kini jadi pemain termahal dunia, pelatih Jose Mourinho ingin pula memiliki Griezmann.
Mourinho ingin memakai jasa Griezmann guna menambah daya ledak MU. Maklum, pemain tersubur MU di Liga Primer saat ini cuma Ibrahimovic. Terlebih, bomber asal Prancis itu tertarik jadi anggota The Red Devils.
Bukan rahasia lagi kalau Griezmann ingin menemani Pogba yang merupakan kompatriotnya. Selain itu, Atletico juga diberitakan sudah menemukan calon pengganti jika Griezmann jadi meninggalkan Vicente Calderon.
Agar proses kepindahan Griezmann ke Theatre of Dreams pada bursa musim panas berjalan mulus, MU bersedia membayar 100 juta pounds. Jumlah itu lebih tinggi dari harga pasarnya yang menurut Transfermarkt bernilai 70 juta pounds.
Dengan tawaran sebanyak itu, Atletico dipercaya akan mempersilakan Griezmann pergi walau masih punya kontrak hingga 30 Juni 2021.
MU masih ingin terus mendatangkan pemain bintang. Setelah merekrut Zlatan Ibrahimovic, Henrikh Mkhitaryan sampai Paul Pogba yang kini jadi pemain termahal dunia, pelatih Jose Mourinho ingin pula memiliki Griezmann.
Mourinho ingin memakai jasa Griezmann guna menambah daya ledak MU. Maklum, pemain tersubur MU di Liga Primer saat ini cuma Ibrahimovic. Terlebih, bomber asal Prancis itu tertarik jadi anggota The Red Devils.
Bukan rahasia lagi kalau Griezmann ingin menemani Pogba yang merupakan kompatriotnya. Selain itu, Atletico juga diberitakan sudah menemukan calon pengganti jika Griezmann jadi meninggalkan Vicente Calderon.
Agar proses kepindahan Griezmann ke Theatre of Dreams pada bursa musim panas berjalan mulus, MU bersedia membayar 100 juta pounds. Jumlah itu lebih tinggi dari harga pasarnya yang menurut Transfermarkt bernilai 70 juta pounds.
Dengan tawaran sebanyak itu, Atletico dipercaya akan mempersilakan Griezmann pergi walau masih punya kontrak hingga 30 Juni 2021.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar